Sampul buku Syarah Aqidah Ash-Shalihah.
Asy-Syekh Ibnu Utsaimin adalah seorang ulama asal Arab Saudi yang terkenal dalam menyerukan dakwah tauhid. Dia sangat gencar mengajarkan akidah Ahlus Sunnah wal Jamaah.
Akhlak Ibnu Utsaimin begitu mulia karena selalu menjadikan Rasulullah saw, sahabat, dan para tabi’in sebagai
uswatun hasanah.
Nama lengkapnya Muhammad bin Shalih bin Sulaiman bin Abdurrahman bin Utsman bin Abdullah bin Abdurrahman bin Ahmad bin Muqbil al-Wabah. Dia berasal dari Bani Tamim.
Nama Utsaimin diambil dari nama sang kakek keempat, Utsman yang lebih terkenal dengan Utsaimin. Oleh karenanya, Syekh pun dikenal dengan Ibnu Utsaimin, atau anak dari Utsaimin.
Syekh lahir di Kota Unazah, Arab Saudi, 27 Ramadhan 1247 Hijriyah. Ayahnya merupakan seorang pebisnis, tetapi keluarganya hidup sederhana.
Sang ayah memercayakan pendidikan putranya kepada sang kakek, Syekh Abdurrahman bin Sulaiman al-Damigh, seorang imam masjid Al-Khazirah di Kota Unaizah. Dari sang kakek, Syekh Ibnu Utsaimin menghafal dan mempelajari Alquran.
Usia 14 tahun, syekh mampu menjadi seorang hafiz. Syekh juga belajar menulis, menghitung, dan bahasa dari kakek. Asuhan sang kakek berakhir hingga al-Utsaimin belajar di madrasah milik Syekh Ali bin Abdullah Asy-Syuhaitan.
Reporter : afriza hanifa |
Redaktur : Damanhuri Zuhri |
No comments:
Post a Comment