4 Fakta Menarik Bani Israil, Kisahnya Banyak Disebutkan dalam Al-Qur'an

 4 Fakta Menarik Bani Israil, Kisahnya Banyak Disebutkan dalam Al-Quran

Bani Israil adalah kaum yang palaing banyak disebut dan dikisahkan dalam Al Quran, kaum Bani Israil ini merupakan kaum keturunan dari Nabi Yaqub alaihissalam. Foto ilustrasi/ist
Mendengar istilah Bani Israil, sebagian orang mungkin telah sering mengetahui kisahnya. Bahkan, mereka juga sudah banyak disebut dalam kitab suci umat Islam, Al-Qur-an.

Bani Israil merupakan sebuah kaum yang memiliki sejarah panjang dalam eksistensinya. Kisah-kisahnya pun sudah banyak tersebar dan disebutkan dalam Al-Qur'an.

Lebih jauh, berikut sejumlah fakta menarik dari Bani Israil yang bisa diketahui.

Fakta Menarik Bani Israil

1. Asal-usul Bani Israil

Istilah Israil sendiri dinisbahkan kepada Nabi Ya’qub bin Ishak AS. Sementara Bani Israil merupakan sebutan untuk keturunan Nabi Ya'qub as.

Nabi Ya’qub memiliki 12 putra. Masing-masing namanya adalah Ruben, Simeon, Lewi, Yehuda (Yahuda), Dan, Naftali, Gad, Asyer, Isakhar, Zebulon, Yusuf, dan Benyamin.

Berdasarkan dua belas nama tersebut, lahirlah kaum Bani Israil atau keturunan-keturunan dari Nabi Ya’qub AS. Riwayat kaum Bani Israil bermula dari Mesir. Mereka tinggal setidaknya sampai era kekejaman yang dibawa rezim Firaun.

2. 12 Nabi Pernah Diutus untuk Membimbing Bani Israil

Bani Israil tercatat sebagai kaum yang banyak dilalui para Nabi. Setidaknya, ada sekitar 12 nabi yang pernah diutus Allah SWT untuk membimbing Bani Israil.

Selain Nabi Ya’qub, Nabi Yusuf, dan Nabi Musa, masih ada sejumlah nama lain yang pernah diutus untuk membimbing Bani Israil. Sebut saja seperti Nabi Harun, Nabi Ilyas, Nabi Ilyasa, Nabi Yunus, Nabi Daud, Nabi Sulaiman, Nabi Zakaria, Nabi Yahya, hingga Nabi Isa.

3. Sering Disebut dalam Al-Qur'an

Bani Israil telah banyak disebutkan dalam kitab suci umat Islam, yakni Al-Qur'an. Menariknya, kisah-kisah yang dihadirkan seputar kaum ini cukuplah beragam dan berbeda-beda.

Tak hanya keistimewaan yang dimiliki, namun juga berbagai keburukan yang sempat dibawanya. Salah satunya adalah karena tidak mengikuti ajaran tauhid serta tidak bersyukur atas nikmat dari Allah Swt.

Hal tersebut bisa terlihat dalam Al-Qur'an Surat Al Baqarah ayat 83 berikut.

وَاِذۡ اَخَذۡنَا مِيۡثَاقَ بَنِىۡٓ اِسۡرَآءِيۡلَ لَا تَعۡبُدُوۡنَ اِلَّا اللّٰهَ وَبِالۡوَالِدَيۡنِ اِحۡسَانًا وَّذِى الۡقُرۡبٰى وَالۡيَتٰمٰى وَالۡمَسٰکِيۡنِ وَقُوۡلُوۡا لِلنَّاسِ حُسۡنًا وَّاَقِيۡمُوا الصَّلٰوةَ وَاٰتُوا الزَّکٰوةَ ؕ ثُمَّ تَوَلَّيۡتُمۡ اِلَّا قَلِيۡلًا مِّنۡکُمۡ وَاَنۡـتُمۡ مُّعۡرِضُوۡنَ


Artinya: “Dan (ingatlah) ketika Kami mengambil janji dari Bani Israil, "Janganlah kamu menyembah selain Allah, dan berbuat-baiklah kepada kedua orang tua, kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin. Dan bertutur katalah yang baik kepada manusia, laksanakanlah shalat dan tunaikanlah zakat." Tetapi kemudian kamu berpaling (mengingkari), kecuali sebagian kecil dari kamu, dan kamu (masih menjadi) pembangkang.

Melalui ayat tersebut, Allah mengingatkan kaum Bani Israil terhadap apa yang telah Dia perintahkan. Namun, mereka justru berpaling dan menentangnya secara sengaja.

Terkait alasan mengapa Bani Israil banyak disebutkan dalam Al-Qur'an, ada salah satu pendapat yang cukup masuk akal. Disebutkan bahwa kisah-kisah Bani Israil dapat menjadi pembelajaran bagi umat Muslim agar tidak membuat kesalahan yang sama seperti mereka.

4. Berbeda dengan Israel

Satu hal yang mungkin kerap disalahartikan sebagian orang adalah penyebutan Bani Israil sendiri. Dalam hal ini, tak jarang ada anggapan bahwa Bani Israil sama dengan negara Israel.

Kedua hal tersebut adalah berbeda. Bani Israil merupakan sebutan bagi kaum keturunan Nabi Ya’qub AS. Sedangkan Israel adalah sebuah negara di Asia Barat yang memiliki mayoritas penduduk beragama Yahudi.

Demikian sejumlah fakta menarik dari Bani Israil yang bisa diketahui. Semoga bermanfaat.

Wallahu a’lam.
(wid)
Lutfan Faizi

No comments: